Pelantikan Pengurus Baru WKRI Cabang St. Perawan Maria Ratu Blok Q

Wanita Katolik Cabang Santa Perawan Maria Ratu Blok Q Jakarta Selatan yang telah melaksanakan Konferensi Cabang pada awal Juni lalu, berhasil membentuk susunan pengurus untuk masa bakti 2012-2015.

Pelantikan Pengurus yang baru ini diselenggarakan dalam perayaan Ekaristi bersama umat Paroki Blok Q pada Hari Minggu, tanggal 2 September 2012, pukul 09.00 WIB. Pelantikan dilaksanakan oleh Ketua dan Wakil Ketua I Wanita Katolik Cabang Santa Perawan Maria Ratu Blok Q Jakarta Selatan periode 2012-2015 yaitu, V. Susanthi Yustinus dan Theresia Suprapti Wiyono.

Susunan Pengurus inti periode 2012-2015 adalah :

  • Penasehat Rohani        : Antonius Sumarwan, SJ.
  • Ketua                           : Vincencia Susanthi Yustinus
  • Wakil Ketua I             : Th. Suprapti Wiyono
  • Wakil Ketua II            : Th. Retno Subiakti Kunto Nugroho
  • Sekretaris I                  :  Bernadeth Triningsih W.
  • Sekretaris II                :  Skolastika Agatha Sasshy S. Wibowo
  • Bendahara I                 : Lidwina Resmi W. Aris Wahono
  • Bendahara II               : Yuliana Rety Panggabean

Perayaan Ekaristi dipimpin oleh Romo Oktavianus Kosat Pr, dan homili oleh Rm.Johanes Sudrijanta, SJ. Usai mengucapkan Janji Pengurus yang dipimpin oleh Ketua dan Wakil Ketua I Wanita Katolik Cabang Santa Perawan Maria Ratu Blok Q Jakarta Selatan periode 2012-2015 yaitu, V. Susanthi Yustinus dan Theresia Suprapti Wiyono,  Dewan Pengurus Cabang  Santa Perawan Maria Ratu Blok Q Jakarta Selatan periode 2012-2015 mendapat berkat dari Rm.Johanes Sudrijanta, SJ.  Pelantikan Pengurus Wanita Katolik Cabang Santa Perawan Maria Ratu Blok Q Jakarta Selatan periode 2012-2015 dihadiri undangan dari DPD yaitu Ibu Endang Sutardjo(Presidium DPD Jakarta), Ibu Titik Gatot dan ibu Eddy Haryadi.